Binjai

HEADLINE NEWS

Sudah 5 Hari Pemutihan, Warga Wajib Pajak Serbu Samsat Medan Utara








MEDAN - DNO -      Memasuki hari kelima pemutihan pajak kenderaan bermotor,warga masyarakat Kota Medan “serbu Sistim Administrasi Msnunggal Satu Atap (Samsat) Jalan Putri Hijau Medan” Senin (03/12/18)


Menghadapi gelombang wajib pajak,petugas Satuan Lalu Lintas bidang Dirlantas Direktorat Lalu Lintas dalam menghadapi warga cukup dengan 3S,Senyum Sapa,Salam.Seperti yang dilakukan IPDA Arteti,dengan sabar dan teliti menghadapi wajib pajak tentang bagai mana cara mengurus Bea Balik Nama (BBN) maupun pergantian Surat Tanda Nomor Kenderaan (STNK) 5 Tahun.


Semua itu dihadapi Arteti dengan Senyum,begitu juga dengan petugas loket BBN Aiptu Sri A ,dengan sabar menghadapi serbuan wajib pajak yang pada Senin terlihat begitu membludak.


Menurut pantauan awak media, dikantor Samsat Medan Utara Jalan Putti Hijau Medan terlihat penuh sesak.Salah seorang wajib pajak Rusmanto ketika ditanya kenapa baru sekarang membayar pajak kenderaannya,beliau mengatakan ini bulan muda jadi baru sekarang ada duitnya pak ucapnya.


Sementara Ipda  Arteti menenangkan wajib pajak agar tertib dalam memasukan dan membayar berkas yang sudah terdaptar.


Pantauan wartawan,mulai dari loket Computer Induk hingga loket Register dan Loket Arsif wajib pajak memadati ke 3 loket tersebut,begitu juga loket perpanjangan dan loket ganti STNK terlihat warga wajib pajak penuh sesak agar berkasnya segera di proses.


Melihat situasi dan kondisi membludaknya pemohon wajib pajak,IPDA Arteti membantu AIPTU Sri kedalam loket BBN.”Dengan cekatan Arteti memberi pengarahan kepada anggota dan kepada wajib pajak agar tenang dan tertib.”Beliau juga mengatakan,semua berkas akan kita proses secepat mungkin dan kami minta Bapak Ibu agar bersabar.


Tampak AIPTU Sri Aprenti dengan senyum menghadapi warga wajib pajak walaupun tampak wajah kelelahan menyelumuti wajahnya.”Tapi,ini sudah menjadi tanggung jawab kita sebagai petugas” kan,bukan saya saja semua kita kerjakan dengan slogan kita yaitu 3 S dan tidak hanya itu saja,kita sebagagai Polisi Republik Indonesia menuju ke Polisi Profesional Modren Terpercaya (PROMOTER) sesuai arahan Pak Kapolri ujar Sri.(Red/ Indra.hsb)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *